Modul 2 Setelah mempelajari modul ini, siswa dapat mengetahui cara membuka kembali dokumen yang telah disimpan, kemudian memilih teks atau paragraf yang akan diduplikasi dan mengatur for
Trang 2Buku Latihan Untuk SMA/MA
PENGOLAH KATA: Microsoft Word 2007
Untuk Kelas X Semester 2
WEBMEDIA Training Center
Jl Gatot Subroto Km 4,7 No 126bd
Telp (061) 8440195 Fax (061) 8466925
http://www.webmediacenter.com
Email: info@webmediacenter.com
Lisensi Buku ini:
Edisi Pertama, Oktober 2008
Copyright © 2008 Webmedia Training Center
Seluruh dokumen dalam buku ini dapat diterjemahkan, digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit), dengan syarat tidak menghapus atau merubah pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen Tidak diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari Webmedia Training Center
Disiapkan dalam resolusi 72 dpi untuk keperluan distribusi online hemat bandwidth dan kemudahan akses Hubungi PCMedia, redaksi@pcmedia.co.id untuk permintaan cetak edisi resolusi tinggi.
Trang 3PENGANTAR DARI TOKOH
Mendidik dan mencerdaskan generasi muda bangsa merupakan kewajiban semua pihak, Saudara Eko Purwanto dengan pengalamannya sebagai mentor dan praktisi IT mencoba menularkan ilmu dan pengalamannya dalam satu bentuk buku pembelajaran IT yang selama ini belum banyak beredar di masyarakat
Ada satu pepatah lama mengatakan “alah bisa karena biasa”, karena itu mempelajari sesuatu tanpa latihan pratik adalah omong kosong Dalam buku ini Eko Purwanto dan rekan-rekannya berbagi tip dan trik penggunaan aplikasi komputer secara lugas dan aplikatif serta mudah diikuti, yang akan meningkatkan penguasaan serta ketrampilan Anda dalam menggunakan Microsoft Office
Namun yang membuat karya ini lebih luar biasa adalah kerja keras menyusun buku ini semata-mata demi berbagi ilmu tanpa tujuan komersial Untuk itu PC Media mendukung dan mengapresiasi secara serius langkah positif ini
Jakarta, 10 September 2008
Anton R Pardede
Chief Editor PC Media
Bagi saya, mas Eko Purwanto adalah sahabat, partner, guru dan pedjoeang IlmuKomputer.Com generasi awal yang tetap komitmen berdjoeang sampai saat ini Termasuk penganut garis keras madzab open content, dan sahabat yang paling memahami konsep saya mengapa harus membagi ilmu pengetahuan kepada masyarakat secara gratis Seminar gratis, tutorial gratis, multimedia pembelajaran gratis, dsb adalah sumbangan besar bagi republik ini
Mas Eko dan para prajuritnya membuktikan bahwa cara gerilya dan swadaya tanpa tergantung APBN adalah salah satu cara efektif dan efisien dalam perdjoeangan menggratiskan buku pelajaran sekolah kita
Selamat kepada jenderal Eko Purwanto yang sudah memimpin kita dalam peperangan dan perdjoeangan gerilya untuk memberikan solusi buku pelajaran gratis untuk rakyat
Dan dimulailah revolusi ini
Tetap dalam perdjoeangan!
Menunggu Subuh di Markas IlmuKomputer.Com,
11 September 2008 Romi S Wahono
Anton R Pardede
Trang 4KATA PENGANTAR
Peningkatan kualitas pembelajaran di tanah air merupakan tanggung jawab semua elemen bangsa Indonesia, peningkatan kualitas ini penting karena dengan adanya kualitas akan meningkatkan daya saing bangsa kita Sebagai bangsa yang besar, diperlukan usaha-usaha yang besar pula guna mereformasi semua lini pembangunan bangsa, terutama pendidikan Pendidikan merupakan jalur penting setiap anak di Indonesia yang tentu saja mereka akan menjadi penerus bangsa ini
Beranjak dari hal di atas, kami tergerak untuk membuat sebuah Buku Seri Latihan khususnya di bidang ICT Buku ini merupakan edisi pertama kami, yang tentu saja kami akan tingkatkan kualitasnya secara terus menerus Buku ini dapat digunakan sebagai pendamping siswa terutama di kelas Laboratorium Komputer/Praktek
Buku ini disertai dengan latihan secara langsung di depan komputer dan disertai dengan Tugas setiap babnya Setiap babnya sudah kami sesuaikan dengan Kurikulum terbaru di Indonesia, sehingga Bapak dan Ibu Guru bisa gunakan secara langsung ke anak-anak didiknya Apresiasi yang sangat besar dan tulus kepada Tim Webmedia Training Center yang telah menyelesaikan buku ini Junawan, Leo Ibrahim Sihombing, Nazief Sunni, Prayolga Harahap, Fuji Ramadani, Novi Djayanti, Roni Hidayat, Endang dan tim lainnya yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu saya ucapkan terima kasih karena telah menyelesaikan buku ini
Tidak ada gading yang tidak retak dan tentu saja buku ini masih banyak kekurangannya, mohon masukan yang sebanyaknya untuk perbaikan di edisi selanjutnya
Salam Maju Pendidikan Indonesia!
Dari Medan, Sumatera Utara
Eko Purwanto
Founder Webmedia Training Center
Eko Purwanto
Trang 5Daftar Isi
Pendahuluan 1
Modul 1 Membuat Dan Menyimpan Dokumen Kerja Menjalankan Microsoft Word 2007 2
Pengenalan Interface/Tampilan Word 2007 2
Mengaktifkan Menu–Menu Pada Microsoft Word 2007 3
Membuat Dokumen Baru Dalam Microsoft Word 2007 6
Menyimpan Dokumen Kerja 8
Menutup Dokumen Kerja 9
Tugas Modul 1 10
Modul 2 Mengedit Dokumen Kerja Dan Memformat Huruf Membuka Dokumen Kerja Yang Telah Di Simpan 11
Memilih Teks Yang Akan Di Format/Edit 11
Memindahkan Dan Menduplikasi Teks 13
Memformat Huruf/Font 14
Mengatur Perataan Paragraf 16
Tugas Modul 2 17
Modul 3 Memformat Paragraf, Bullet Dan Numbering, Drop Cap Dan Spasi Baris Membuat Numbering 18
Membuat Bullet 18
Membuat Drop Cap 20
Mengatur Jarak Baris/Spasi Baris 24
Tugas Modul 3 26
Modul 4 Mengatur Jarak Paragraf, Orientasi Halaman Dan Menyisipkan tanggal Mengatur Jarak Antar Paragraf 27
Mengatur Jarak Indentasi (Jarak Teks Terhadap Margin) 27
Mengatur Margin, Ukuran Dan Orientasi Halaman/ Page Size 29
Menambahkan tanggal dalam dokumen 31
Tugas Modul 4 33
Modul 5 Membuat Bingkai Dokumen Dan Pangaturan Tabulasi Membuat Bingkai Halaman, Paragraf Dan Teks 34
Menggunakan Menu Tab 38
Menghapus Tabulasi Dalam Dokumen 41
Membuat Tabulasi Menggunakan Ruler 42
Tugas Modul 5 45
Trang 6Modul 6 Mencari Teks, Halaman, Menggabungkan Dokumen Dan Menggunakan Format Kolom
Mencari (Find) Dan Mengganti (Replace) Teks 46
Berpindah Ke Halaman Tertentu 47
Menggabungkan Dua Dokumen Atau Lebih 48
Menggunakan Format Kolom Dalam Dokumen 49
Tugas Modul 6 52
Modul 7 Bekerja Dengan Header & Footer Dan Menyisipkan Simbol Dan Nomor Halaman Membuat Header Dan Footer 53
Menghapus Header Dan Footer 55
Menyisipkan Simbol 57
Menyisipkan Nomor Halaman 58
Tugas Modul 7 60
Modul 8 Menyisipkan Text Box, Word Art, Dan Clip Art Menyisipkan Text Box Dalam Dokumen 62
Menyisipkan Word Art 65
Menyisipkan Clip Art 67
Tugas Modul 8 70
Modul 9 Membuat Equation, Hyperlink, Watermark Dan Mencetak Dokumen Menyisipkan Objek Equation 71
Membuat Dan Memanfaatkan Hyperlink 72
Menggunakan Watermark 74
Mencetak Dokumen Dengan Format Tertentu 75
Tugas Modul 9 76
Modul 10 Membuat Dan Menghapus Tabel, Konversi Teks Ke Tabel Dan Tabel Ke Teks Membuat Tabel 78
Menghapus Tabel 79
Mengkonversi Table Ke Teks 80
Mengkonversi Teks Ke Tabel 82
Tugas Modul 10 84
Modul 11 Memanipulasi Tabel Mengatur Border Dan Shading Tabel 86
Menyisipkan Baris Dan Kolom Pada Tabel 88
Menghapus Baris Dan Kolom Tabel 90
Mengatur Tinggi Baris Dan Lebar Kolom 93
Menggabungkan Dan Memisahkan Baris Dan Kolom Tabel 94
Trang 7Modul 12 Menyisipkan Gambar, Shape Dalam Dokumen Dan Crop Image
Menyisipkan Gambar Ke Dalam Dokumen 98
Menyisipkan Shapes Dalam Dokumen 100
Croping Image 101
Tugas Modul 12 104
Modul 13 Membuat Diagram Dan Grafik Menyisipkan Diagram Dalam Dokumen 106
Membuat Diagram Grafik 109
Tugas Modul 13 115
Modul 14 Membuat Dan Mencetak Mail Merge Membuat Mail Merge 116
Mengedit Data Source Mail Merge 123
Mencari Entry Data Source 125
Mencetak Mail Merge 126
Tugas Modul 14 128
Modul 15 Membuat Label Amplop Mail Merge Membuat Label Amplop Menggunakan Mail Merge 129
Mencetak Label Amplop Mail Merge 137
Tugas Modul 15 138
Trang 8Modul 2
Setelah mempelajari modul ini, siswa dapat mengetahui cara membuka kembali dokumen yang telah disimpan, kemudian memilih teks atau paragraf yang akan diduplikasi dan mengatur format huruf dan paragraf dokumen
Modul 3
Siswa dapat mengetahui lebih jauh cara memodifikasi paragraf dengan memanfaatkan fitur menu numbering, bullet, drop cap dan pengaturan jarak/spasi baris
Modul 6
Siswa dapat menggunakan fasilitas find & replace teks, menuju ke halaman tertentu dengan cepat, dan dapat menggabungkan beberapa dokumen serta dapat menerapkan format kolom koran dalam dokumen
Modul 7
Siswa dapat membuat dan menghapus header & footer, menyisipkan simbol dan nomor halaman dengan format tertentu di dalam dokumen yang mereka buat
Modul 8
Siswa dapat menyisipkan objek text box, word art, clip art dan dapat mengatur format dan menambahkan efek sehingga terlihat lebih cantik dan menarik
Modul 9
Siswa dapat memanfaatkan fitur objek equation dalam membuat dokumen yang berisi rumus-rumus dan persamaan matematika, membuat hyperlink teks, menggunakan watermark dan cara mencetak dokumen dengan format tertentu
Modul 10 Siswa dapat menggunakan/menyisipkan objek tabel, menghapus, dan
mengkonversi teks menjadi tabel dan sebaliknya
Modul 11
Siswa dapat memanipulasi tabel dengan mengatur bingkai dan shadingnya, menyisipkan baris dan kolom, dan mengatur tinggi baris dan lebar kolom tabel
Modul 12
Siswa dapat menyisipkan objek gambar ke dalam dokumen kerja, objek shape/autoshape dan melakukan modifikasi gambar yang disisipkan dengan fitur croping image
Modul 13
Siswa dapat membuat diagram dan grafik untuk melengkapi laporan kerja yang membutuhkan objek tersebut sehingga laporan/dokumen yang dibuat lebih mudah dipahami
Modul 14
Siswa dapat menggunakan fitur mail merge untuk membuat dokumen yang berulang penggunaanya serta dapat mengatur dan mengedit data yang dibutuhkan dalam membuat mail merge tersebut
Siswa dapat membuat lebel amplop yang akan dicetak memanfaatkan fitur amplop mail merge sehingga lebih memudahkan dan lebih efektif
Trang 9Pendahuluan
Microsoft Word 2007 adalah program aplikasi pengolah kata produk Microsoft yang merupakan kelanjutan dari versi sebelumnya Terdapat beberapa fitur terbaru dalam versi ini diantaranya adalah fasilitas digital signature, publikasi dokumen ke dalam format PDF dan XPS dan beberapa keunggulan lainya Bagi yang sudah pernah menggunakan versi sebelumnya, mungkin agak merasa asing karena terdapat perubahan tampilan/interface windows yang ada, tetapi dengan sedikit penyesuaian maka selanjutnya anda akan merasakan kelebihan dari tampilan Microsoft Word 2007 ini
Skenario Kasus
Anda sebagai user atau pengguna dalam Microsoft Word 2007 ini, dan anda diminta untuk mengenali menu-menu dan fitur yang ada serta anda diminta untuk dapat menjalankannya
dan dapat mengaktifkan menu – menu yang terdapat di dalamnya
Setelah anda dapat menjalankan Microsoft Word 2007, anda diminta untuk dapat membuat dokumen kerja, menyimpan dokumen yang telah dibuat serta memodifikasi, mengedit serta menyisipkan objek dalam dokumen Kemudian anda juga diminta untuk dapat
megatur layout dokumen yang akan dicetak/diprint
Selanjutnya anda akan dilatih untuk dapat mengkombinasikan tabel ke dalam dokumen kerja kita, kemudian anda juga dapat mengatur format dan style table, serta dapat memanfaatkan shape dan image, dan grafik serta diagram untuk memaksimalkan dan mempercantik tampilan dokumen anda
Pada modul terakhir pelajaran kita ini, akan membahas cara menggunakan Mail Merge Fitur Mail Merge ini digunakan untuk mebuat dokumen yang berulang dengan isi yang berbeda, contohnya Surat, Formulir, Kwitansi dan lain sebagainya
Trang 10Modul 1 Membuat Dan Menyimpan Dokumen Kerja
Menjalankan
Microsoft Word 2007
1 Cara 1 : Klik tombol Start > All Program > Microsoft Office >
Microsoft Office Word 2007
2 Cara 2 : Klik tombol Start > Run > ketikkan “winword” > Enter
- Horizontal Scroll Bar
- Vertical Scroll Bar
Trang 11Materi Langkah Detailnya
Mengaktifkan
Menu-Menu Pada Microsoft
Word 2007
1 Untuk mengaktifkan Menu Home, coba anda klik tab Menu Home
pada tab menu atau tekan Alt+H, perhatikan ribbon menu yang
tampil
2 Untuk mengaktifkan Menu Insert, coba anda klik Menu Insert pada
tab menu atau tekan Alt+N, perhatikan ribbon menu yang tampil
Title Bar Ribbon
Quick Access toolbar
Tab Menu Ribbon
Office Button
Status Bar
Document Area
Horizontal Scroll Bar Horizontal
Scroll Bar
Trang 123 Untuk mengaktifkan Menu Page Layout, coba anda klik tab Menu
Page Layout pada tab menu atau tekan Alt+P, perhatikan ribbon
menu yang tampil
4 Untuk mengaktifkan Menu References, coba anda klik tab Menu
References pada tab menu atau tekan Alt+S, perhatikan ribbon menu
yang tampil
5 Untuk mengaktifkan Menu Mailing, coba anda klik tab Menu Mailing
pada tab menu atau tekan Alt+M, perhatikan ribbon menu yang
tampil
6 Untuk mengaktifkan Menu Review, coba anda klik tab Menu Review
pada tab menu atau tekan Alt+R, perhatikan ribbon menu yang
tampil
7 Untuk mengaktifkan Menu View, coba anda klik tab Menu View pada
tab menu atau tekan Alt+W, perhatikan ribbon menu yang tampil
Trang 138 Untuk mengaktifkan Menu Design, coba anda klik tab Menu Design
pada tab menu atau tekan Alt+J kemudian tekan T, perhatikan
ribbon menu yang tampil
9 Untuk mengaktifkan Menu Layout, coba anda klik tab Menu Layout
pada tab menu atau tekan Alt+J kemudian tekan L, perhatikan ribbon
menu yang tampil
Tip : Jika mouse anda terdapat tombol scrollnya, maka anda dapat berpindah dari satu menu ke menu lainnya dengan menggeser tombol scroll yang ada pada mouse anda
Tombol Scroll
Trang 14Materi Langkah Detailnya
Membuat Dokumen
Baru Dalam Microsoft
Word 2007
1 Klik Office Buttom > New
2 Pada Kotak Dialog yang muncul Pilih > Blank Document > klik tombol
Create
3 Untuk membuat dokumen baru dari Templates, pilih pada bagian
kelompok Templates, Klik Tombol Create
4 Pada windows yang muncul, letakkan kursor dimana anda akan mulai mengetik
Trang 15Kemudian ketikkanlah teks di bawah ini (ketikan teksnya saja Untuk fomat dokumennya akan dibahas pada latihan berikutnya)
Tip dan Trik Memilih Nama Catik Untuk Anak
TIPS MEMILIH NAMA ANAK – NAMA BAYI
1 Pilihlah nama yang baik
Mungkin ada ungkapan yang menyatakan “Apalah arti sebuah nama” Namun, hendaknya setiap orang tua menyadari bahwa nama anak atau nama bayi sangatlah penting bagi anak atau bayi itu Nama anak atau nama bayi adalah identitas Anak atau bayi Anda akan dipanggil dengan nama tersebut oleh semua orang Apalah jadinya jika nama yang Anda berikan kepada anak atau bayi tidak bagus
2 Pilihlah nama yang mudah dieja
Nama anak atau nama bayi Anda akan sering disebut / dipanggil Nama anak atau nama bayi Anda juga akan sering ditulis
untuk berbagai keperluan Karena itulah,
permudah orang untuk memanggil nama anak
atau nama bayi Anda dengan cara memilih nama
yang mudah dieja
3 Pilih nama yang memiliki arti baik
Dalam agama, nama berarti doa Artinya nama anak atau nama bayi adalah doa baginya Karena itu, pilihlah nama anak atau nama bayi Anda dengan baik
Jangan terlalu panjang
Walaupun nama sangat penting bagi anak atau bayi Anda, namun janganlah memberi nama terlalu panjang Cukup 2 hingga 3 kata saja
Jangan memilih nama yang Anda tidak mengetahui artinya
Hindari memilih nama anak atau nama bayi yang Anda sendiri tidak mengetahui artinya Jika nama tersebut ternyata memiliki arti baik sih, tidak mengapa Namun, jika ternyata nama yang Anda pilih memiliki arti yang buruk, bagaimana ?
Trang 16Materi Langkah Detailnya
Menyimpan Dokumen
Kerja
1 Setelah teks selesai anda ketik, klik Office Button
2 Pilih Save atau Save As (untuk menyimpan dengan nama yang beda
dengan nama sebelumnya)
3 Pilih Word Document
4 Pada windows yang muncul, pilih folder Document, ketikkan nama filenya pada File name “Tips Nama Cantik” Pilih Word Document pada Save as type
5 Klik tombol Save
Trang 17Materi Langkah Detailnya
Menutup Dokumen
Kerja
1 Klik Office Button > Close (Ctrl + W)
Trang 18Visi Indonesia Sehat 2010
Visi Indonesia Sehat 2010 yang telah dirumuskan oleh Dep.Kes (1999) menyatakan bahwa, gambaran masyarakat Indonesia dimasa depan yang ingin dicapai melalui pembangunan
kesehatan adalah masyarakat, bangsa dan negara yang ditandai oleh penduduknya hidup
dalam lingkungan dan dengan perilaku yang sehat, memiliki kemampuan untuk menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu secara adil dan merata, serta memiliki derajat kesehatan yang setinggi-tingginya diseluruh wilayah Republik Indonesia
Pengertian sehat meliputi kesehatan jasmani, rohani, serta sosial dan bukan hanya keadaan bebas dari penyakit, cacat dan kelemahan Masyarakat Indonesia yang dicita citakan adalah masyarakat Indonesia yang mempunyai kesadaran, kemauan dan kemampuan untuk hidup sehat sehingga tercapai derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, sebagai salah satu unsur dari pembangunan sumber daya manusia Indonesia seutuhnya
Visi tersebut telah tiga tahun yang lalu berhasil dirumuskan oleh Departemen Kesehatan RI yang mestinya telah dijabarkan kedalam program kerja yang lebih bersifat operasional untuk mencapai visi itu Beberapa tahun lagi kita akan mencapai tahun 2010, dan saat itu kita tentu akan menyaksikan bersama apakah gambaran tersebut akan menjadi kenyataan? Namun
yang perlu kita renungkan visi Indonesia sehat 2010 sebenarnya visi siapa? Bila itu
merupakan visi Departemen Kesehatan RI saja atau yang dirumuskan hanya oleh beberpa
pejabat saja sedangkan dalam cita citanya adalah masyarakat Indonesia yang mempunyai
kesadaran, kemauan dan kemampuan untuk hidup sehat
Pertanyaanya berikutnya adalah bagaimana masyarakat Indonesia ikut merasa meiliki
terhadap visi itu karena ia ditempatkan sebagai subyek yang harus berubah Namun jika itu adalah perwujudan dari visi bangsa Indonesia, pertanyaanya adalah sejauh mana keterlibatan masyarakat/bangsa Indonesia ini terlibat dalam merumuskan visi itu sehingga mereka juga punya komitment untuk merealisasikan visi tersebut Bila kita lupakan saja itu visi siapa yang jelas seperti yang saya uraikan sebelumnya baha status kesehatan bangsa Indonesia
merupakan resultanste upaya bersama, maka yang harus kita upayakan adalah bagaimana visi Indonesia 2010 sehat, itu menjadi milik dan bagian dalam kehidupan bangsa Indonesia
Tanpa masyarakat dan sektor lain merasakan itu, maka komitmennya untuk ikut mewujudkan visi tersebut juga akan lemah, karena untuk mewujudkan visi dibutuhkan komitmen semua pihak (stakeholder)
Akhirnya kita sebagai bangsa Indonesia perlulah merenung sejenak untuk membayangkan dapatkan visi mulia “Indonesia Sehat 2010 “ itu akan terwujud Tentunya kita tidak berharap bahwa pada saatnya nanti visi itu akan menjadi sekedar jargon yang terlewatkan dan
terlupakan begitu saja Sementara dunia telah metapkan status kesehatan masyarakat menjadi salah satu komponen Human Development Index ( HDI ) yaitu indikator kemajuan kualitas
Tugas Modul 1 Ketikkanlah dokumen berikut dan setelah selesai simpan dengan nama
“Tugas Modul 1”
Trang 19Modul 2 Mengedit Dokumen Kerja Dan Memformat Huruf
Membuka Dokumen
Yang Telah Disimpan
1 Klik Office Button > Open
2 Pada kotak dialog yang muncul, pilih folder yang akan dibuka filenya
yaitu folder “Documents”
3 Pilih nama filenya “Tips Nama Cantik”
4 Klik tombol Open
Memilih Teks Yang
Akan Diformat/Edit
1 Setelah file terbuka, coba Klik drag pada teks untuk memilih bebas
Trang 202 Sekarang Double klik untuk memilih satu kata
3 Coba klik tiga kali pada paragraf untuk memilih satu paragraf
4 Sekarang coba Ctrl+klik di awal kalimat untuk memilh satu kalimat
5 Kemudian tekan Ctrl+A pada keyobard untuk memilih semua teks
dalam dokumen
Trang 21Materi Langkah Detailnya
Trang 223 Untuk menduplikasi teks/ mengkopi, pilih paragraf terakhir, klik icon
Copy (Ctrl +C)
2 Letakkan kursor di bawah baris ke 2
3 Kemudian klik icon Paste (Ctrl + V)
Memformat
Huruf/Font
1 Pilih judul dokumen, klik pada bagian tab ribbon font, pilih jenis huruf
(font) Century , ukuran huruf (Size) 14, klik icon Style huruf (Ctrl+B, Ctrl+I, Ctrl+U)
Trang 23
2 Klik icon menu Change Case, ganti bentuk huruf menjadi
UPPERCASE
3 Untuk membuat efek huruf, klik icon menu font
4 Pada kotak dialog yang muncul, centang Shadow pada bagian Effect, klik tombol OK
Trang 24Materi Langkah Detailnya
Mengatur Perataan
Paragraf
1 Teks judul masih dalam keadaan terpilih, pada bagian paragraph, klik
icon rata tengah (Ctrl+E) Coba lakukan untuk paragraf yang lain sesuai dengan contoh dokumen kita, rata seimbang (Ctrl +J), rata kiri
(Ctrl+L), rata kanan (Ctrl+R) Font Size selain judul 12
Trang 25PENDIDIKAN S BAGAI INVE TASI JANGKA PANJANG
Profesor Toshiko Kinosita Mengemukakan Bahwa Sumber Daya Manusia Indonesia Masih Sangat
Lemah Untuk Mendukung Perkembangan Industri Dan Ekonomi Penyebabnya Karena Pemerintah
Selama Ini Tidak Pernah Menempatkan Pendidikan Sebagai Prioritas Terpenting Tidak
Ditempatkannya Pendidikan Sebagai Prioritas Terpenting Karena Masyarakat Indonesia, Mulai Dari Yang Awam Hingga Politisi Dan Pejabat Pemerintah, Hanya Berorientasi Mengejar Uang Untuk Memperkaya Diri Sendiri Dan Tidak Pernah Berfikir Panjang
PENDAPAT GURU BESAR UNIVERSITAS WASEDA JEPANG TERSEBUT SANGAT MENARIK
UNTUK DIKAJI MENGINGAT SAAT INI PEMERINTAH INDONESIA MULAI MELIRIK
PENDIDIKAN SEBAGAI INVESTASI JANGKA PANJANG, SETELAH SELAMA INI PENDIDIKAN
TERABAIKAN Salah satu indikatornya adalah telah disetujuinya oleh MPR untuk
memprioritaskan anggaran pendidikan minimal 20 % dari APBN atau APBD Langkah ini merupakan awal kesadaran pentingnya pendidikan sebagai investasi jangka pangjang
, pendidikan adalah alat untuk perkembangan ekonomi dan bukan sekedar pertumbuhan ekonomi Pada praksis manajemen pendidikan modern, salah satu dari lima fungsi pendidikan adalah fungsi teknis-ekonomis baik pada tataran individual hingga tataran global Fungsi teknis-ekonomis merujuk pada kontribusi pendidikan untuk perkembangan ekonomi MISALNYA PENDIDIKAN DAPAT MEMBANTU SISWA UNTUK MENDAPATKAN PENGE AHUAN DAN KE ERAMPILAN YANG DIPERLUKAN UNTUK HIDUP
DAN BERKOMPE ISI DALAM EKONOMI YANG KOMPE ITIF
Tugas Modul 2 Buatlah format dokumen di bawah ini dengan ketentuan:
Jenis huruf : Calibri Font size : 12 Dan buatlah fomat huruf dan paragraf seperti pada soal Setelah selesai
simpan dengan nama “Tugas Modul 2”
Trang 26Modul 3 Memformat Paragraf, Bullet Dan Numbering, Drop Cap Dan
Spasi Baris
Membuat Numbering 1 Pilih teks baris ke dua dokumen
2 Klik icon pada ribbon paragraph, kemudian pilih jenis Number
Aligment left
4 Tekan tombl Ctrl + B
5 Lakukan untuk teks yang mempunyai fomat numbering yang sama
Membuat Bullet 1 Pilih teks “Jangan terlalu panjang” kemudian tekan Ctrl pilih teks
“Jangan memilih nama …… “
Trang 272 Klik icon menu Bullet pada ribbon paragraph > Define New Bullet
3 Pada kotak dialog yang muncul klik Symbol
4 Ganti font menjadi Wingdings , kemudian pilih jenis simbolnya, klik
OK, kemudian klik tombol OK kembali
Trang 28ada hakikatnya setiap penelitian kuantitatif dalam ilmu-ilmu sosial menerapkan filosofi yang disebut deducto hipothetico verifikatif artinya, masalah penelitian dipecahkan dengan bantuan cara berpikir deduktif melalui pengajuan hipotesis yang dideduksi dari teori-teori yang bersifat universal dan umum, sehingga kesimpulan dalam bentuk hipotesis inilah yang akan diverifikasi secara empiris melalui cara berpikir induktif dengan bantuan statistika inferensial
adi, hipotesis yang diajukan peneliti, setelah membaca teori-teori yang relevan merupakan jawaban sementara terhadap masalah yang diajukan Oleh karena itu, penggunaan kata tanya dalam perumusan masalah harus juga diperhatikan dengan mempertimbangkan jawaban yang logis dalam hipotesis, sehingga tidak mungkin peneliti dapat mengajukan hipotesis manakala kata tanya yang digunakan dalam perumusan masalah ilmiah adalah kata tanya seperti “sejauh manakah” atau “seberapa besarkah,” karena jawabannya sejauh itu atau sebesar itu
Membuat Drop Cap Buat dokumen seperti di bawah ini :
P
J
Trang 291 Buatlah Dokumen baru (Ctrl + N)
2 Letakkan kursor di awal dokumen
3 Ketikkanlah teks tersebut sampai selesai
4 Letakkan kursor di awal baris pertama paragraf 1
Trang 305 Klik tab menu Insert kemudian pilih icon menu Drop Cap > Drop Cap
Options
6 Pada kotak dialog drop cap, pilih icon Dropped, Font : Arial , Line to
drop : 3, Distance from text : 0.1 cm Kemudian klik tombol OK
7 Kemudian perhatikan hasilnya
Trang 319 Kemudian klik kembali tab menu Insert > Drop Cap > Drop cap option
10 Pada kotak dialog drop cap, pilih icon In Margin, Font : Calibri , Line
to drop : 4, Distance from text : 0.1 cm Kemudian klik tombol OK
Trang 3211 Perhatikan perbedaanya Kemudian simpan dokumen anda dengan
nama “Drop Cap”
Mengatur Jarak
Baris/Spasi Baris
1 Pilih/seleksi semua teks (Ctrl+A), klik tab Home menu Klik tombol
Paragraph dialog box pada ribbon
2 Pada kotak dialog yang muncul, Klik tab indents and spacing , kemudian tentukan lebar spasi 1,5 lines pada line spacing Klik tombol
OK Perhatikan hasilnya
Trang 34Antioksidan dan Radikal Bebas
ntioksidan adalah senyawa yang mencegah proses oksidasi oleh radikal bebas Radikan beas adalah suatu atom atau molekul yang bermuatan positif atau negate Dimana sifat dari atom atau molekul yang bermuatan tadi sangat reaktif dan tidak stabil, karena akan berusaha menetralisir dirinya dengan cara menarik electron dari molekul atau atom yang ada di dekatnya.sehingga terjadi reaksi berantai
Sifat dari radikal bebas tadi akan merusak sel-sel bahkan sampai ke inti sel yang bisa mengakibatkan terjadinya mutasi gen sehingga menyebabkan timbulnya kanker
Antioksidan Dapat Berupa : Vitamin, Mineral Atau Enzim
Sumber Radikal Bebas
1 Metabolisme tubuh kita sendiri
Kerusakan akibat radikal bebas
Penuaan yang cepat
Kencing manis / Diabetes
Tugas Modul 3 Untuk lebih memahami materi pada modul yang telah kita pelajari,
buatlah dokumen dengan ketentuan seperti berikut : Jenis huruf , sesuaikan dengan tampilan soal Formatlah huruf, paragraf dan bullet and numbering seperti soal Setelah selesai simpan dengan
nama “Tugas Modul 3”
A
Trang 35Modul 4 Mengatur Jarak Paragraf, Orientasi Halaman Dan
Menyisipkan Tanggal
Mengatur Jarak Antar
Paragraf
1 Pilih semua teks kembali, klik tab Home menu, klik tombol Paragraph
dialog box pada ribbon
3 Pada kotak dialog yang muncul, Klik tab indents and spacing , pada bagian spacing isikan Before 5, After 5 Klik tombol OK
Mengatur Jarak
Indentasi (Jarak Teks
1 Pilih kembali semua teks Klik tab Home menu
2 Klik tombol Paragraph dialog box pada ribbon
Trang 364 Kemudian, klik 3 kali paragraf 1, tekan dan tahan Ctrl , klik 3 kali
paragraf 2
5 Klik tombol Paragraph dialog box pada ribbon, pada bagian Special, pilih first line, isikan pada By = 1 Klik tombol OK
Trang 376 Coba anda tekan tombol Ctrl+Z, kemudian tekan tombol Ctrl+Y
Perhatikan Perubahannya
Mengatur Margin,
Ukuran dan Orientasi
Halaman/ Page Size
1 Klik tab Menu Page Setup
2 Pilih tombol Page Setup Dialog Box
Trang 383 Pada kotak dialog Page setup, klik tab Margin dan isikan nilai margin
Top : 3, Left : 4, Button : 3, Right : 3
4 Pada bagian Orientation pilih Portrait
5 Untuk mengatur jenis kertas/ ukuran kertas, klik tab Peper Pilih jenis kertas A4 pada Peper Size Klik tombol OK
Trang 39Materi Langkah Detailnya
Menambahkan
Tanggal Dalam
Dokumen
1 Buka kembali file Tugas Modul 1
2 Letakkan kursor di tengah di bawah judul
3 Klik tab menu Insert > Date&Time
4 Pada kotak dialog yang muncul, pilih fomat tanggalnya (lihat gambar)
pada bagian Available format, Language : Indonesia, aktifkan Update
Automatically Kemudian klik OK
Trang 405 Perhatikan hasilnya Kemudian tekan tombol Ctrl+S